Ternate – Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Komisariat Teknik Unkhair Ternate sukses gelar pembukaan Rapat Anggota Komisariat (RAK) Ke-XIII dan Musyawarah Kohati (Muskoh) Ke-V, Jum’at (14/3).
Kegiatan yang berlangsung pukul 16.00 itu dirangkaikan dengan Buka Puasa Bersama di gedung KAHMI Center, Kelurahan Gamalama, Kecamatan Ternate Tengah dan dihadiri oleh Sekretaris Umum HMI Cabang Ternate, para Alumni Komisariat Teknik dan Pengurus Komisariat se-cabang Ternate.
Ketua Umum Komisariat Teknik, Taufik Hidayat Deba dalam sambutannya mengatakan, di masa-masa transisi kepengurusan maupun kepemimpinan di tubuh HMI, Rapat Anggota Komisariat ini dapat menjadi ajang reaktualisasi nilai-nilai kebaikan dalam memproyeksikan organisasi ini menjadi lebih baik lagi ke depannya.
“Dalam perjalanan Komisariat ini, telah melewati berbagai macam persoalan yang kemudian terjadi. Baik di internal maupun eksternal kampus, di internal kampus kita di perhadapkan dengan birokrasi. Artinya bahwa di tengah-tengah ini HMI diharapkan agar tetap eksis di kampus,” tuturnya
Karena itu, lanjut Taufik, diharapkan kader HMI memiliki metodologi tertentu untuk menjadikan HMI tetap eksis di kampus dengan melihat kondisi Mahasiswa yang semakin apatis.
“Organisasi ini perlu di-upgrade ataupun transformasi organisasi tapi dengan tetap mempertahankan komitmen-komitmen yang telah dibangun oleh pendahulu-pendahulu kita,” tambahnya.
Terpisah, Jainudin Ali Sabia saat memberikan sambutan mengungkapkan kecintaannya terhadap Himpunan Mahasiswa Islam, sehingga di tengah padat aktivitas, dirinya menyempatkan waktu untuk hadir pada agenda pembukaan tersebut.
“Beberapa kesempatan saya belum bisa membersamai teman-teman dalam Himpunan ini, sehingga pada kesempatan yang berbahagia ini saya diminta untuk memberikan sambutan mewakili alumni,” ungkapnya.
Menurutnya, momentum RAK ini dijadikan sebagai ajang evaluasi dan merumuskan kembali pikiran dalam kepengurusan Periode selanjutnya.
“Ajang evaluasi Kepemimpinan, ajang evaluasi Kepengurusan dan ajang evaluasi Program Kerja. Maksudnya, dalam evaluasi kepemimpinan adinda Taufik ini sudah matang atau belum, dalam kepengurusan Komisariat di periode ini sudah berjalan sesuai dengan harapan atau cita-cita atau belum,” terangnya.
“Standarisasi dari tiga variabel evaluasi tadi bisa dipakai untuk periode selanjutnya dalam menjalankan dalam menjalankan kepengurusan nanti,” lanjut Jainudin.
Ia berharap, pelaksanaan RAK yang Ke-XIII dapat melahirkan pemimpin baru yang berkualitas dan mampu membawa Komisariat Teknik jadi lebih baik.
“Ciptakan ruang demokrasi yang baik pada momen RAK ini dan jika teman-teman bersungguh-sungguh berproses di HMI dan memberikan yang terbaik untuk organisasi ini, maka saya jamin anda sendiri yang akan merasakan dampak positif yang banyak,” pungkasnya.
Selain Jainudin, hadir juga sejumlah Alumni Komisariat Teknik pada kegiatan ini di antaranya; Riswanto Kaci dan Repal Bahrudin.
Reporter: Tim Sentra
Editor: M. Rahmat Syafruddin