Haltim – Alumni Himpunan Pelajar Mahasiswa Halmahera Timur (HPMHT) Kota Makassar menggelar buka puasa bersama sekaligus membentuk wadah resmi untuk mengikat alumni Mahasiswa Halmahera Timur, yang mengenyam pendidikan perguruan tinggi di Kota Makassar.

Bukber tersebut digelar pada Rabu (19/3) di aula Penginapan Marfa, Kota Maba.

Ketua Pertama HPMHT Makasar Bahrudin Apono mengatakan, buka puasa bersama ini bukan hanya ajang berbagi kebahagian, tetapi juga mencerminkan spirit kebersamaan HPMHT dalam menjaga solidaritas agar tetap terjalin, antara anggota dan alumni.

Bahrudin bilang, dalam agenda bukber itu, diagendakan pembentukan Alumni HPMHT yang mana secara aklamasi Irfan Karim ditunjuk menjadi Ketua Alumni HPMHT Makassar.

“Dengan terbentuknya ikatan alumni ini, kami berharap dapat memperluas kontribusi organisasi, baik di Makassar maupun untuk kemajuan Halmahera Timur,” ucapnya.

Lebih lanjut, Bahrudin bilang pihaknya juga telah membentuk Panitia Pelantikan Pengurus Alumni HPMHT, dimana Hasrul Difa dan Abdul Rizaldi Ramli, masing-masing dipercayai sebagai Ketua dan Sekretaris panitia pelantikan untuk mempersiapkan acara pelantikan dan deklarasi secara resmi.

Sementara itu, Hasrul Difa mengatakan dengan spirit kebersamaan antara Anggota dan Alumni HPMHT, menegaskan bahwa acara pelantikan dan deklarasi akan disiapkan secepatnya di Halmahera Timur.

“Dengan adanya IKA HPMHT Makassar ini, kami berharap bisa menjadi wadah pemberdayaan bagi alumni, anggota dan mahasiswa dalam pengembangan karier, bisnis, serta pendidikan lanjut,” pungkasnya.

Reporter : Bahtiar Abdurahman

Editor : M. Rahmat Syafruddin

BACA JUGA   Bisui Open Turnament CUP IV Segera Dihelat Agustus Mendatang, Total Bonus Rp 80 Juta