Ternate – Hari kedua Ternate Bouldering Competition pertandingkan kategori umum putra/putri, Senin (28/4)

Pertandingan berjalan dengan lancar, di mana kategori yang dipertandingkan adalah umum putra sebanyak 28 atlet, dan umum putri sebanyak 11 atlet dari berbagai club panjat tening di Maluku Utara.

“Setelah hasil pertandingan kategori usia dini di hari pertama kemarin saya berharap bahwa pada hari kedua ini pun harus berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan,” ucap Ismail B Korois, Ketua Panitia Pertandingan.

Sementara itu ketua harian FPTI Kota Ternate Abdulah Syarif mengatakan, para atlet umum putra/putri ini bisa menjadi contoh yang baik bagi tingkat youth maupun usia dini, sebab mereka adalah program pembinaan jangka panjang yang disiapkan untuk meraih banyak prestasi di tingkat regional, nasional maupun internasional.

Adapun untuk pertandingan hari ketiga, akan di pertandingkan kategori youth A dan youth B putra/putri, atau kategori pelajar.

Reporter: Karmila

Redaktur: M. Rahmat Syafruddin

BACA JUGA   Jelang Acara Puncak Pesona Budaya Jiko Akelamo 2024, Panitia Persiapkan Sejumlah Atraksi