Bahas Konsep Pengembangan UMKM, BPC HIPMI Audiensi dengan Walikota Ternate

Ternate,-  BPC HIPMI Kota Ternate bertemu Walikota Ternate Tauhid Soleman. Pertemuan digelar di Kantor Walikota Ternate. Kamis, 28 Juli 2022.

Pertemuan hari ini, selain untuk silaturahmi memperkenalkan kepengurusan HIPMI Ternate, juga untuk mendorong konsep pengembangan dan pemberdayaan UMKM yang telah dirumuskan HIPMI kepada pemerintah kota. Sebagaimana yang tertuang dalam pedoman organisasi, dimana HIPMI harus menjadi mitra strategis pemerintah.

Hal itu disampaikan oleh Ketua HIPMI Ternate, Fitrah Akbar Muhammad. Ia menjelaskan bahwa terdapat sejumlah poin yang ditawarkan kepada pemkot, antara lain; 1) Pembentukan tim vokasi UMKM, 2) Pembentukan satgas investasi dan optimalilasasi PAD, dan 3) Pemanfaatan program segitiga emas Maluku Utara yang meliputi, Ternate, Tidore dan Halmahera Barat.

Suasana pertemuan Walikota Ternate dengan BPC HIPMI Kota Ternate

“Prinsipnya HIPMI harus mnjadi mitra strategis pemerintah. Maka dari itu, ini merupakan langkah proaktif HIPMI Ternate untuk mendatangi Pemerintah Kota Ternate untuk mengkonfirmasi dan bekoordinasi terkait apa-apa saja yang dapat HIPMI bantu atau sumbangsih-kan dalam pembangunan ekonomi  Ternate,” ungkap Fitrah.

Sementara itu, Walikota Ternate Tauhid Soleman menyambut baik inisiatif HIPMI Ternate, terutama mengenai konsep pengembangan UMKM yang ditawarkan kepada pemerintah.

Tauhid menyampaikan bahwa pertemuan hari ini adalah bentuk kolaborasi untuk memajukan UMKM di kota Ternate. Menurut Walikota, terdapat sejumlah langkah strategis yang ditawarkan oleh HIPMI. Langkah-langkah tersebut nantinya akan dituangkan dalam nota kesepahaman antara BPC HIPMI dan pemerintah kota Ternate.

Pemaparan rumusan konsep pengembangan UMKM oleh Ketua BPC HIPMI Kota Ternate, Fitrah Akbar Muhammad

Tauhid melanjutkan, pihaknya akan menindaklanjuti apa yang telah disepakati melalui MoU sebagaimana masukan yang telah disampaikan oleh  HIPMI. Selanjutnya akan dikolaborasi bersama OPD dan pemangku kepentingan yang selama ini membina pengembangan UMKM di Ternate.

“Langkah-langkah yang nanti dilakukan adalah menindaklanjuti apa yang telah disepakati melalui MoU sebagaimana saran dan masukan yang disampaikan HIPMI. Itu semua akan dikolaborasikan dengan OPD pemangku kepentingan yang selama ini membina secara langsung pengembangan UMKM,” jelasnya.

BACA JUGA   Kemungkinan Dua Calon Gubernur Maluku Utara Siap Hadir dalam Uji Gagasan di Universitas Indonesia

“Harapannya semoga dengan adanya kolaborasi antara HIPMI dan pemerintah kota Ternate, kekuatan UMKM akan lebih hidup. Karena itu yang menjadi aktor tidak hanya pemerintah kota saja, melainkan pengusaha-pengusaha muda yang ada di Ternate,” tutup Walikota.

Reporter : Aalbanjar
Editor : Redaksi