Panwascam Tidore Utara Deklarasi Kampung Pengawasan Pemilu Bermartabat

Tidore – Panwaslu Kecamatan Tidore Utara Kota Tidore Kepulauan menggelar Deklarasi Kampung Pengawasan Pemilu Bermartabat (KALIBER) Desa Maitara Tengah yang dipusatkan di lokasi Wisata Mangrove Pulau Maitara. Senin (20/11).

Ketua Panwascam Tidore Utara Muktamim Amin dalam sambutannya mengatakan, Kampung Pengawasan Pemilu Bermartabat (Kaliber) adalah kegiatan yang dicanangkan oleh Bawaslu Provinsi Maluku Utara dan dilanjutkan hingga tingkat Kecamatan termasuk Kecamatan Tidore Utara.

Menurutnya, gagasan utama yang mendasari terbentuknya Kaliber adalah bahwa nilai-nilai kejujuran, keadilan yang membentuk martabat bangsa sebenarnya telah ada dan mengakar di kampung dan rumah kita melalui Borero Gosimo (Pesan Para Tetua).

Budi se bahasa, merawat adat kesopanan dan tata krama, Mae se kolofino, bikin orang malu berbuat salah dan dosa,” tutur Muktamim.

Maitara Tengah, lanjut Muktamim dipilih sebagai Kampung Pengawasan Pemilu Bermartabat bukan tanpa alasan, selain karena partisipasi masyarakat yang tinggi, juga karena merupakan salah satu kampung yang masih terjaga tatanan masyarakatnya.

Hadir dalam deklarasi tersebut, Camat Tidore Utara Ade Soninga menyampaikan, pihaknya berharap dengan dipilihnya desa Maitara Tengah sebagai Kampung Kaliber, masyarakat setempat mampu memahami urgensinya, demi sinergitas antara Panwas dengan masyarakat, dan bisa bekerja bersama dengan senantiasa menjaga martabat dalam menghadapi Pemilu, serta menolak segala bentuk kampanye hitam dan politik uang.

Sementara Kades Maitara Tengah Muhlis Malagapi dalam kesempatan yang sama menegaskan, selaku Kepala Desa, ia mendukung Kegiatan Kaliber sebagai langkah pencegahan yang dilakukan oleh Panwascam Tidore Utara, guna meminimalisir konflik yang mungkin terjadi di tengah Masyarakat.

“Ini awal yang baik dalam pemilu kedepan, saya berharap kegiatan seperti ini terus dilakukan oleh panwasn, karena bisa memberikan pemahaman pemilu kepada masyarakat,” ujar Ulis -sapaan akrabnya.

BACA JUGA   Perkuat PPS Hadapi Pleno DPHP, PPK Tidore Selatan Gelar Rakor

Kegiatan ini diakhiri dengan Pembacaan Deklarasi oleh Kades Maitara tengah, penyerahan piagam, dan penobatan Duta Kaliber Desa Maitara Tengah serta pemberian cendramata kepada Polsek Tidore Utara, Camat dan Kades Maitara tengah.

Reporter: MRS