Ternate – Politisi PAN Boki Nita Budhi Susanti yang juga Caleg DPR-RI PAN Dapil Maluku Utara dalam Pemilu 2024, melakukan kampanye dengan cara yang berbeda.
Alih-alih menggelar kampanye biasa dengan rapat umum dan orasi politik, memasuki masa akhir kampanye Pemilu Serentak 2024 kali ini, Boki Nita justru berkampanye dengan mengajak pendukungnya berbelanja ke sejumlah pasar di Kota Ternate, di antaranya; Pasar Kota Baru, Pasar Bastiong dan Pasar Higienis.
Kehadiran Boki Nita yang disambut antusias oleh para pedagang dan masyarakat yang berada di pasar, juga sekaligus untuk mendeteksi permasalahan-permasalahan mendasar yang seringkali dialami para pedagang pasar yang tidak tersentuh kebijakan pemerintah.
Tak hanya berdialog dengan para pedagang dan pengunjung pasar, Nita juga memborong berbagai barang dagangan dan bahan pangan .Sabtu, (3/2).
Sejumlah persoalan dikeluhkan para pedagang kepada Nita dalam beberapa kesempatan, jika ia terpilih duduk di Senayan. Di antaranya adalah; perbaikan kualitas hidup para pedagang, fasilitas pasar yang perlu lebih di tata dan sebagainya.
Dari pantauan Sentra, tampak Caleg PAN dari Kota dan Provinsi turut mendampingi Boki Nita dalam lawatannya ke pasar-pasar di Kota Ternate tersebut.
Ditemui usai kunjungannya, Nita menyampaikan bahwa pilihannya untuk turun dan bertemu langsung dengan masyarakat adalah untuk memotret lebih detil mengenai persoalan-persoalan mendasar yang dialami para pedagang dan pengunjung pasar.
“Pasar itu salah satu pusat kegiatan masyarakat, semua jenis persoalan masyarakat dapat kita lihat di pasar, jadi menurut saya tidak perlu riset yang rumit untuk tahu persoalan masyarakat, lihat di pasar aja,” ujar Nita.
“Di pasar itu tidak hanya belanja barang, kita juga belanja masalah, banyak masalah di pasar yang perlu penanganan serius pemerintah,” sambungnya.
Disinggung mengenai peluangnya pada Pemilu 14 Februari mendatang. Nita mengaku optimis PAN akan meraih kursi di Senayan.
“Saya optimis, Insya Allah satu kursi DPR-RI untuk PAN, tentu dengan semua usaha maksimal dari para caleg dan pengurus partai,” tutup Nita.
Reporter: Aalbanjar