Ternate – Sejumlah mantan pengurus Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) menyatakan sikap mendukung pasangan Sultan Husain dan Asrul Rasid dalam kontestasi pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Maluku Utara Tahun 2024.
Mantan Ketua AMPG Provinsi Maluku Utara, Nyong Barakati mengatakan, dari semua Cagub dan Cawagub, hanya Pasangan HAS yang dinilai layak memimpin Maluku Utara lima tahun kedepan.
“Sultan bagi kami adalah figur yang jujur dan amanah, selain itu pasangan HAS adalah pasangan yang bersih dari isu Korupsi maupun kasus hukum,” ujar Nyong. Minggu (1/9).
Nyong yang juga Mantan Wakil ketua Bidang Pemuda dan olahraga DPD I Partai Golkar itu juga mengatakan bahwa dirinya sudah berkomunikasi dengan para mantan ketua AMPG Kabupaten Kota terkait dukungan kepada pasangan HAS, dan dalam waktu dekat, rencananya akan dilakukan deklarasi dukungan terhadap pasangan yang diusung oleh PDIP, Partai Umat, dan PKN itu.
“Kami akan deklarasi dalam waktu dekat, soal tempat dan waktu masih kami diskusikan dengan teman-teman dari kabupaten kota,” jelas Nyong.
“Ini bukan soal partai, ini soal bagaimana menyelamatkan Maluku Utara, jangan biarkan Maluku Utara jatuh di tangan pemimpin yang salah,” pungkasnya.
Reporter: Tim Sentra
Editor: M. Rahmat Syafruddin