Halbar – Pancora Beach Festival (PAS) dengan tema “Pesona Wisata, Seni dan Budaya” akan digelar di desa Talaga, kecamatan Ibu Selatan, Kabupaten Halmahera Barat, pada 31 Maret – 6 April 2025.

Kegiatan ini diinisiasi oleh orang muda desa Talaga guna mendukung program prioritas pemerintah desa untuk menjadikan Talaga sebagai desa wisata yang terintegrasi dan berkelanjutan.

Pancora Beach Festival (PAS) 2025, Foto: Istimewa

Festival bertajuk PAS 2025 ini rencannaya akan diramaikan dengan sejumlah item kegiatan, di antaranya launching destinasi wisata Pancora Beach, atraksi Dudengo sebagai warisan budaya tak benda etnis Gamkonora, mengenal Gamkonora lebih dekat, penanaman mangrove sebanyak 1000 pohon, susur sungai, parade perahu layar tradisional, penampilan seni budaya tradisional, camping ground, dan malam hiburan yang dihadiri oleh sejumlah talenta terbaik.

Menurut Ketua Panitia, M. Khaidir Patty, mengatakan festival ini adalah ivent perdana yang digarap pemuda desa, dan merupakan upaya awal pengembangan pariwisata desa yang terintegrasi dan berkelanjutan.

Lokasi PAS 2025 di Desa Talaga, Halmahera Barat, Foto: Istimewa

“Festival ini adalah ivent pertama yang diinisiasi oleh teman-teman di desa, sebagai langkah awal mengembangkan wisata didesa yang terintegrasi dan terus berkelanjutan,” ujar M. Khaidir. Jum’at (7/3).

M. Khaidir yang merupakan alumni Mapala 45 Makassar tersebut berharap, PAS 2025 bisa menjadi pemantik semangat bagi pemuda-pemudi dan masyarakat dalam berkolaborasi dan bersikap terbuka menerima tantangan ke depan menjadi desa wisata yang terus berkembang dan maju.

Penampakan Kawasan Pancora dari Udara, Foto: Istimewa

Ia juga mengatakan panitia membuka diri bagi semua kalangan dan kelompok kreatif untuk ikut berkolaborasi menyukseskan PAS 2025 agar menjadi ivent yang berkesan di momen Idul Fitri mendatang

“Kami dari panitia membuka diri bagi kelompok kreatif dan semua kalangan untuk berkolaborasi menjadikan PAS 2025 pada momen hari raya menjadi acara yang berkesan bagi semua,” pungkasnya.

BACA JUGA   Masuki Tahapan Pilkada 2024, Bawaslu Tidore "Warning" ke ASN Jaga Netralitas

Reporter: Karmila

Editor: M. Rahmat Syafruddin