Benny Laos Kembalikan Formulir Penjaringan PDI Perjuangan Maluku Utara

Ternate – Bakal calon Gubernur Maluku Utara Benny Laos resmi mengembalikan formulir penjaringan DPD PDI Perjuangan Maluku Utara. Pengembalian formulir tersebut diwakilkan Liasion Officer (LO), Opo Anwar. Senin (7/5).

Sampai saat ini, sebanyak enam partai politik (Parpol) yang sudah didatangi LO Benny Laos untuk kepentingan pendaftaran sebagai bakal calon Gubernur Maluku Utara pada Pilgub 2024-2029.

“Ini menjadi partai ke enam kami dan alhamdulillah kami menjadi kandidat pertama yang telah resmi mengembalikan formulir penjaringan. Itu menandakan kami cukup siap,” ungkapnya.

Opo mengaku, PDI Perjuangan adalah sebuah partai besar, mereka mempunyai struktur organisasi di kabupaten/kota yang kuat. Itu mengapa, kami menjadi kandidat pertama yang mengembalikan formulir.

“Karena PDIP cukup penting untuk kerja-kerja perjuangan bersama kami di Pilgub nanti,” kata Opo yang juga juru bicara Benny Laos.

Mewakili Benny Laos, ia berharap kepada PDIP bahwasanya kandidat (Pak Benny) itu punya kedekatan emosional yang cukup dekat dengan PDIP sehingga tinggal membangun kesamaan persepsi.

“Saya kira, kalo cukup dekat tinggal kita menyamakan frekuensi dan persepsi. Frekuensi sudah ketemu tinggal persepsi saja,” tandasnya.

Reporter: M.Wildan

BACA JUGA   Tim PKM Unkhair Gelar Sosialisasi Penggunaan Web Tool di SD Muhammadiyah Tidore