HIPMI Tidore Gelar Musyawarah Daerah

Tidore,- BPC HIPMI Kota Tidore dijadwalkan akan mengelar Musyawarah Daerah di Hotel Visal, hari ini, Kamis 3 Maret 2022.

Musyawarah Daerah (Musda) tersebut mengusung tema “Bangkit Pengusaha Muda Untuk Tidore Jang Foloi” dan dijadwalkan akan dihadiri oleh Walikota Tidore, Capt. Hi. Ali Ibrahim.

Dihubungi Sentra, Ketua Panitia Musda, Asril Bayan menyampaikan bahwa seluruh persiapan Musda telah rampung. Ia menyampaikan para tamu yang sudah mengkonfirmasi kehadiran pada Musda nanti antara lain pengurus BPD HIPMI Maluku Utara dan para pengusaha muda Kota Tidore Kepulauan.

Adapun mengenai bursa calon ketua umum HIPMI Tidore, Asril menerangkan, bahwa sejauh ini baru dua bakal calon yang sudah mendaftarkan diri untuk bertarung di Musda kali ini.

Asril juga memastikan bahwa ia selaku ketua panitia Musda juga siap bertarung dalam Musda kali ini, ia mengaku sudah memenuhi seluruh administrasi yang disyaratkan di dalam AD/ART.

“Saya selaku ketua panitia pelaksana saat ini siap bertarung di Musda HIPMI dan telah melengkapi administrasi formil yang disyaratkan. Harapannya dari kegiatan ini dapat memberikan stimulus positif untuk para pelaku usaha muda kota tidore untuk berkembang dan bisa bersinerji  dengan pemkot sebagai salah satu instrumen vital dalam mendorong  kemajuan kota Tidore yang  jang foloi,” pungkasnya.

Sementara itu, informasi yang beredar, selain Asril Bayan, bakal calon yang akan maju dalam Musda kali ini adalah Founder Sentra, Muhammad Wildan.

Reporter : Aalbanjar
Editor : Redaksi

BACA JUGA   Peringatan Maulid Nabi, Muhammad Sinen Ajak Warga Guraping Teladani Nabi Muhammad