Ketua Umum Gekrafs Kawendra Lukistian Apresiasi Kerjasama DPW Gekrafs Malut dan Unkhair Ternate

Ternate,- Ketua Umum DPP Gekrafs mengapresiasi penandatanganan MOU Kerjasama antara DPW Gekrafs Malut dengan Universitas Khairun Ternate. Kamis (16/6).

Penandatanganan MOU Kerjasama sendiri disaksikan langsung oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif yang juga Ketua Dewan Pembina DPP Gekrafs, Sandiaga Salahudin Uno usai memberikan Kuliah Umum di hadapan para mahasiswa siang tadi.

MOU Kerjasama ini ditandatangani bersama oleh Imran Guricci, Ketua DPW Gekrafs Malut dan Dr. M. Ridha Ajam, M.Hum, Rektor Universitas Khairun Ternate.

Menyikapi kerjasama tersebut, Ketua Umun DPP Gekrafs, Kawendra Lukistian melalui pernyataan persnya menyampaikan apresiasi atas langkah yang dilakukan oleh Gekrafs Malut. Ia menilai, kerjasama yang diresmikan hari ini dapat menjadi pondasi yang kuat dalam mengakselerasi kreativitas dengan tetap bermuatan akademik.

Kawendra Lukistian, Ketua Umum DPP Gekrafs

“Saya apresiasi langkah Gekrafs Malut,  dengan penandatangan MOU ini, harapan saya, para pelaku ekraf secara pondasi semakin kuat, karena tidak hanya mengakselarasi kreativitas tapi juga memperkuat muatan secara akademik. Semoga semakin banyak mahasiswa yang siap bersama-sama membangkitkan perekonomian bangsa melalui sektor ekraf,” ungkap Kawendra.

Sementara itu, Rektor Unkhair Dr. M. Ridha Ajam, M.Hum menyampaikan ucapan terima kasih kepada pihak-pihak yang terlibat dalam kerjasama hari ini, yaitu DPW Gekrafs Malut dan Yayasan Indonesia Setara.

“Kita mengapresiasi Gekrafs Maluku Utara yang sudah bersedia bermitra dengan Unkhair dalam bentuk MoU ini. Ini adalah langkah awal untuk kita sama-sama mengembangkan Eknomi kreatif di Maluku Utara. Terima Kasih juga buat Yayasan Indonesia setara yang telah memberikan pelatihan Digital Marketing,” tutur Rektor.

Adapun mengenai bentuk kerjasama, Ketua Gekrafs Malut, Imran Guricci menjelaskan MOU yang ditandatangani siang tadi melingkupi beberapa program yang akan dilaksanakan bersama secara strategis maupun taktis, baik oleh Gekrafs Malut maupun oleh Universitas Kharun. Kerjasama tersebut akan dikemas dalam sebuah program yang disebut Gekrafs Preneur.

BACA JUGA   Aktivis Soroti Kacaunya Administrasi Desa di Halmahera Selatan

” Terdapat beberapa poin kerjasama yang disepakati hari ini, antara lain ; Gekrafs Malut dan Unkhair akan melaksanakan Gekrafs Preneur secara rutin, adapun item  kegiatan Gekrafs Preneur sendiri meliputi; Penyelengaraan Seminar, diskusi maupun workshop dan training untuk menumbuhkan jiwa enterpereneursip. Selain itu kerjasama ini juga untuk mendukung program Merdeka Belajar di kampus Unkhair,” tutup Imran.

Reporter : Yus
Editor : Redaksi