Tidore,- Jelang pembukaan Festival Kampung Nelayan Tomalou (FKNT) 2022, panitia bersama warga Tomalou telah menyiapkan sejumlah fasilitas homestay untuk para pengunjung.
Berdasarkan pantauan kru Sentra, saat ini setidaknya sudah tersedia kurang lebih 20 kamar untuk pengunjung yang ingin bermalam di Tomalou selama gelaran FKNT.
“Terdapat sekitar 10 rumah warga yang disiapkan menjadi homestay dengan fasilitas dan harga yang beragam,” ungkap Yati Haeruddin, koordinator
homestay FKNT 2022. Sabtu (5/2).
Menurutnya, sejumlah homestay tersebut dikhususkan untuk tamu, baik para traveler maupun keluarga besar Tomalou yang tidak berdomisili di Tidore dan ingin mengikuti rangkaian kegiatan festival
Adapun biaya sewa homestay dipatok dengan harga Rp. 350.000/malam untuk kamar AC dan Rp. 250.000/malam untuk kamar non-AC.
Ia menjelaskan bahwa berdasarkan pengalaman festival tahun lalu, dimana banyak diantara tamu yang datang berasal dari luar Tomalou. Maka untuk gelaran kali ini, panitia berinisiatif menyiapkan kamar sebagai tempat mereka menginap.
Keberadaan homestay-homestay tersebut merupakan bentuk persiapan panitia, mengingat jumlah pengunjung tahun ini diperkirakan akan melebihi jumlah pengunjung pada gelaran festival sebelumnya.
Gelaran FKNT sendiri dipastikan akan resmi dibuka oleh Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Sakti Wahyu Trenggono pada Senin 7 Maret mendatang.
Reporter : Aalbanjar
Editor : Redaksi