Pastikan Bertarung di Pilkada Sula, Paslon HT-Manis Resmi Kantongi B1-KWK Demokrat dan PAN

Sanana – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kepulauan Sula, Hendrata Thes dan M. Natsir Sangadji (HT-Manis) dipastikan bertarung dalam Pilkada Kepulauan Sula 2024.

Kepastian tersebut setelah Partai Demokrat dan PAN resmi menyerahkan Surat Keputusan Dukungan model B1-KWK kepada paslon tersebut.

Reza Zidani Mahendra, Foto: istimewa

Dengan demikian maka Paslon HT-Manis saat ini sudah mendapat dukungan 5 kursi DPRD yang disyaratkan KPU untuk pendaftaran calon bupati dan wakil bupati Kepulauan Sula.

Hal itu disampaikan oleh Reza Zidani Mahendra, Penanggung Jawab Media dan Publikasi Tim HT-Manis. Reza mengatakan, pihaknya masih menunggu jadwal penyerahan B1-KWK Partai Gerindra, baru kemudian bersiap untuk mendaftar ke KPU Kepulauan Sula.

SK dukungan PAN untuk paslon HT-Manis, Foto: Istimewa

“Saat ini sudah ada SK dari Partai Demokrat dan PAN, selanjutnya kita menunggu jadwal penyerahan SK Partai Gerindra,” ujar Reza.

Untuk diketahui, Hendrata Thes merupakan Bupati Kepulauan Sula periode 2015-2020. Pada pilkada 2024 ini, Hendrata kembali mencalonkan diri berpasangan dengan Ketua DPD Gerindra Kepulauan Sula, M. Natsir Sangadji.

Reporter: Tim Sentra

Editor: M. Rahmat Syafruddin

BACA JUGA   Singgung SMART, Sudrawardi: Kampanye Kasman Tidak Mendidik