Haltim – Kecintaan warga di Maba Utara terhadap sosok Ubaid Yakub dan Anjas Taher (Ubaid Anjas), rupanya tidak hanya omongan belaka.
Calon Bupati dan Wakil Bupati Halmahera Timur nomor urut dua itu nampaknya ada di hati setiap masyarakat yang ia temui di Kecamatan Maba Utara.
Hal itu bisa dilihat pada tibanya rombongan Ubaid Anjas pada agenda Kampanye terbuka di lapangan Metro Desa Patlean Jaya, Rabu (13/11).
Gema yel-yel “Ubaid Anjas Anak Kampung” dari pendukung dan simpatisan di Desa Patlean-Patlean Jaya mewarnai penyambutan Ubaid Anjas yang dijemput menggunakan tandu. Bahkan saat digiring menggunakan tandu, para emak-emak yang hadir pun turut berteriak “rakyat kecil bersama Ubaid Anjas!!”
Dalam kesempatan itu, Juru Kampanye Ubaid Anjas, Bahmit Jafar, mengatakan Ubaid-Anjas di pastikan menang 90 persen di Desa Patlean dan Patlean Jaya.
Mito sapaan akrab Bahmit, bilang bahwa kemenangan 90 persen di tanggal 27 nanti merupakan bagian dari komitmen warga Desa Patlean dan Patlean Jaya.
“Pak Ubaid dan pak Anjas sudah luar biasa memperhatikan kami warga yang berada di Maba Utara,” kata Mito.
Sehingga apa yang sudah ditorehkan Ubaid-Anjas, Mito menegaskan bahwa warga di Maba Utara terutama di Desa Patlean dan Patlean Jaya akan membuktikan kemenangan 90 persen di tanggal 27 November.
“Saya pastikan warga Patlean dan Patlean Jaya akan membalas kebaikan pak Ubaid-Anjas di tanggal 27 dengan kemangan 90 persen,” pungkasnya.
Reporter: Tim Sentra
Editor : M. Rahmat Syafruddin